Dalam tutorial kali ini , kita akan membuat sebuah program sederhana di Linux dengan menggunakan bash script
Apa itu Bash Script ??
Bash script merupakan sebuah bahasa pemrograman yang terdapat pada sistem operasi ( OS ) Linux.
Bagaimana cara memulai pemrograman dengan Bash Script ??
Pertama buka terminal dan ketik "touch <nama_file>.sh" Hal ini digunakan untuk membuat file dengan format shell script.
Misalkan kita akan membuat file dengan nama "test" berformat shell script , cukup ketik
--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Misalkan kita akan membuat file dengan nama "test" berformat shell script , cukup ketik
--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
touch test.sh--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
- ls = untuk melihat list file dan direktori
- pwd = menunjukkan direktori yang sedang aktif
- mkdir = untuk membuat direktori baru
- cd = untuk berganti direktori
- rm = untuk menghapus file
- mv = untuk memindahkan atau merename suatu file atau direktori
- date = menunjukkan tanggal dan waktu
Setelah itu ketik nano <nama file> semisal
-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Kamu akan dibawa masuk ke dalam sebuah jendela file test.sh
-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
nano test.sh-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Kamu akan dibawa masuk ke dalam sebuah jendela file test.sh
Membuat Program Sederhana dengan Bash
Untuk contoh kali ini , kita akan membuat sebuah program sederhana untuk menampilkan bilangan prima. Pertama ketik dahulu seperti contoh dibawah ini.
PENJELASAN :
- echo "Masukkan bilangan : " berfungsi untuk menampilkan output "Masukkan bilangan:" jika program dijalankan.
- read bilangan berfungsi untuk meminta user untuk memasukkan sebuah nilai dan disimpan ke variabel bilangan.
- n=1 digunakan untuk mendeklarasikan nilai n yang berawal pada angka 1.
- while [ $n -le $bilangan ]; do berfungsi untuk melakukan perulangan dengan syarat selama ( n <= bilangan ) maka perintah selanjutnya akan dilaksanakan .
- if [ $(($n % $pembagi)) -eq 0 ]; then berfungsi untuk melakukan permisalan , jika nilai n % pembagi = 0 maka perintah selanjutnya akan dilaksanakan.
- break digunakan untuk menghentikan proses perulangan
- else let pembagi+=1 digunakan jika fungsi permisalan tidak sesuai maka akan menjalankan perintah ini , dimana perintahnya adalah nilai pembagi ditambah 1
- fi merupakan sebuah penutup , setiap ada if harus ditutup dengan fi.
- echo -n "$n " digunakan untuk menampikan hasil dari nilai n tanpa ditutup dengan enter
- done berfungsi untuk menutup sebuah while.
--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
* % ( dibaca mod ) diguankan untuk mencari nilai sisa , contoh : 10 % 2 = 0 , 10 % 3 = 1
-le ( less equal ) merupakan tanda <=
-eq ( equal ) merupakan tanda =
--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Setelah selesai , tekan "Ctrl + X" pada keyboard , lalu tekan "Y" dan "Enter" untuk mensave file yang telah dibuat.
Setelah itu layar akan menampilkan terminal kembali , untuk menjalankan program yang telah dibuat, pertama-tama kamu diharuskan untuk mengubah permission untuk menjadikannya executable .
Caranya dengan mengetik chmod +<option> <nama_file> , kali ini option yang kita tambahkan adalah x(executable) , berikut contoh penulisannya
--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
chmod +x test.sh-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
hal ini akan memberi akses ke file test.sh agar dapat dieksekusi.
Untuk menjalankan filenya ketik ./test.sh , setelah itu masukkan input dan tekan Enter.
Sekian Tutorial saya kali ini . Terima Kasih sudah membaca , semoga bermanfaat .